Resep Sambal Bajak Enaknya Mantap


Resep Sambal Bajak Enaknya Mantap - Entah tidak tau pasti asal mula kenapa sambal ini dinamakan sambal bajak. Menurut cerita ke cerita, konon dulu sambal bajak dibuat para istri untuk suaminya yang membajak di sawah  tepatnya di daerah Jawa Barat sebagai bekal agar suaminya tambah nafsu makan. Terlepas dari cerita, memang kelezatan sambal bajak ini sudah terkenal. Banyak restoran dan warung makan yang menjual sambal bajak ini. Nah jika Anda penasaran mengapa sambal bajak ini enak, berikut resep rahasia cara membuat sambal bajak.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 2 sdm Minyak Goreng

Bumbu Halus :
  • 10 buah Cabai Merah
  • 5 buah Cabai Rawit
  • 5 siung Bawang Merah
  • 3 siung Bawang Putih
  • 1 buah Tomat
  • 1 batang Serai
  • 2 lembar Daun Jeruk
  • 50 gr Terasi
  • ½ sdt Garam
  • ½ sdt Gula

Cara Membuat Sambal Bajak:
  1. Rebus tomat, cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih hingga layu
  2. Haluskan bahan yang telah direbus menggunakan ulekan tambahkan terasi
  3. Tumis bumbu yang telah dihaluskan. Tambahkan serai, daun jeruk, gula dan garam hingga mengeluarkan minyak
  4. Angkat dan sambal bajak siap disajikan.
Nikmati sambal bajak bersama nasi hangat, aneka gorengan dan lalapan. Selamat mencoba...


Tag: Resep sambal bawang, resep sambal terasi, resep sambal goreng, resep sambal     bajak, resep sambal tomat, resep sambal korek, resep sambal matah, resep sambal lalapan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel