Resep Perkedel Kentang Isi Telur Sederhana Spesial Asli Enak


Resep Perkedel Kentang  Isi Telur Sederhana Spesial Asli Enak. Jenis makanan ini sangat cocok untuk menemani waktu santai bersama keluarga. Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat perkendel isi telur ini sama dengan untuk membuat perkedel pada umumnya, hanya saja ditambahi beberapa bahan makanan yang lainnya. 

Perkedel kentang isi telur yang lembut dan empuk ini semoga bisa dijadikan inspirasi masak hari ini, kalau begitu siapkan bahan-bahan dan bumbu-bumbu yang diperlukan lalu pergilah ke dapur untuk belajar memasak. Berikut resep perkedel kentang isi telur ini lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah.

RESEP TELUR BALUT KENTANG

BAHAN :
  • 350 gram kentang, dikukus, haluskan
  • 2 sdm margarine
  • 75 gram daging kornet
  • 1 sdm bawang goreng, haluskan
  • Garam secukupnya
  • 1/4 sdt lada
  • 4 butir putih telur
  • 1 bks royko tepung bumbu serbaguna ekstra pedas
  • 3 btr telur ayam, rebus, kupas dan belah masing-masing menjadi 6 bagian
  • Minyak goreng untuk menggoreng
CARA MEMBUAT TELUR BALUT KENTANG :
  1. Campur kentang, kornet, bawang goreng halus, lada, garam. Tambahkan margarin dan tepung bumbu serbaguna aduk sampai tercampur rata.
  2. Bentuk bulat-bulat lubangi tengahnya dan masukkan potongan telur,bulat kan lagi. Lakukan berulang ulang sampai adonan habis.
  3. Celupkan kedalam putih telur, goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang. Goreng sampai kuning kecoklatan. Angkat.
  4. Sajikkan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel